Friday, June 8, 2007

Information technology

Information technology aspect
the all human live with freedom...
for all....

Teknologi informasi telah menjadi pusat dari segala aspek kehidupan manusia baik ekonomi, sosial, budaya dan lainnya, dalam menjawab tantangan masyarakat informasi global yang prinsipnya adalah kebebasan, kesetaraan, persaudaraan, soladaritas dan berkesinambungan.
Teknologi informasi menghapus jarak dan tidak memperdulikan batasan-batasan sehingga banyak kemungkinan yang akan terbuka, tetapi dalam pelaksanaanya akan diperlukan suatu kerangka global untuk mengaturnya, karena akses internet dan informasi dipercaya sebagai hak yang fundamental bagi setiap orang yang dijamin dan pasti, dan dalam mewujudkannya maka akan diambil langkah-langkah yang diperlukan untuk memperbaiki jaringan internet serta mengadakan pendidikan dan pelatihan bagi sumber daya manusianya.
Mempergunakan kekuatan teknologi informasi untuk meningkatkan efisiensi sumber daya alam, meningkatkan kewaspadaan sosial dan publik terhadap tantangan dalam konteks globalisasi, monitoring lingkungan dengan mempergunakan teknologi informasi dan komunikasi yang sesuai, mempergunakan teknologi informasi dan komunikasi untuk mengembangkan negara dalam hal meningkatkan keahlian sumber daya manusia, infrastruktur dan akses teknologi informasi. Akan tetapi dalam mewujudkan tujuan-tujuan ini dan memerlukan kerjasama dari semua pihak-pihak yang terkait, sehingga dapat tercipta masyarakat informasi global yang teratur dan berhubungan dengan baik serta berjalan dengan kerangka kerja yang rapi.
Teknologi informasi kini mulai digunakan sebagai salah satu alternatif penyelesaian masalah. Teknologi informasi sendiri mulai berkembang pada tahun 30-an ketika komputer elektronik pertama berhasil diciptakan. Popularitasnya segera meningkat sebab dalam perkembangannya teknologi ini berhasil melahirkan berbagai macam alat yang telah berhasil merubah wajah dunia dalam berbagai macam aspeknya, mulai dari pembuatan bom atom dalam mengakhiri perang dunia kedua hingga Internet sekarang sebagai jaringan informasi publik global yang mampu menghubungkan jutaan orang di seluruh penjuru dunia hanya melalui komputer yang terhubung dengan jaringan. Fenomena yang juga banyak disebut sebagai revolusi digital inilah yang mampu meyakinkan banyak orang bahwa peradaban umat manusia akan segera memasuki sebuah era baru yang diyakini sebagai era informasi.
Dalam mencermati berbagai masalah tersebut, dimaksudkan untuk mengingatkan kita bahwa penerapan teknologi terhadap berbagai masalah sosial kerap mengesampingkan banyak variabel lain, terutama faktor manusianya sendiri yang justru tidak kalah pentingnya. Kemampuan Internet sebagai jaringan informasi publik global telah membuat pesan-pesan yang mengandung berbagai unsur positif dan negatif, dengan mudahnya diakses bahkan oleh anak-anak sekalipun. Berbagai hal yang mengandung berbagai unsur positif dan negatif hendaknya membuat kita harus senantiasa berhati-hati dalam membuat perencanaan pembangunan yang melibatkan unsur penggunaan teknologi, terlebih apabila teknologi tersebut tergolong baru oleh kita.
daftar pustaka
- www.cybertimes.net
- http://mishpat.net



No comments: